Sistem Informasi Geografis Persebaran Indekos di Sekitar Wilayah Institut Teknologi Telkom Purwokerto Berbasis Web

  • Kevin Christian Alexander Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Ahmad Riau Ardi
  • Alfi Alfi
Keywords: Sistem Informasi Geografis, Pemetaan, Purwokerto, Leaflet

Abstract

Beragamnya mahasiswa yang berasal dari luar daerah menimbah ilmu di kampus Institut Teknologi Telkom Purwokerto menjadikan rumah kos sebagai sarana tempat tinggal para mahasiswa selama pendidikan. Saat pertama kali mahasiswa luar daerah tersebut datang pertama kali ke purwokerto mereka masih kesulitan dalam mencari informasi mengenai daerah-daerah mana saja yang memiliki banyak sebaran indekos. Menanggapi hal tersebut, dengan memanfaatkan teknologi web dan menggabungkannya dengan ilmu Sistem Informasi Geografis maka dibuatlah penelitian ini untuk meneliti dan menganalisis daerah-daerah mana saja indekos tersebut tersebar di sekitar Institut Teknologi Telkom Purwokerto. Pembuatan peta persebaran indekos ini memanfaatkan teknologi pustaka Leaflet dari JavaScript yang akan mengolah data-data spasialnya. Teknologi web ini akan memakai Laravel sebagai framework dengan database MySQL untuk difungsikan sebagai penyimpanan data indekos.

Published
2022-11-30
Section
Articles