Penerapan Teknologi Pengemasan, Pemasaran, dan Peningkatan Manajemen Keuangan Produk Opak di Desa Karangdadap, Kalibagor, Banyumas

  • Amalia Beladinna Arifa Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Atika Ratna Dewi Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Shintia Dwi Alika Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Elisabeth Angeline W B Institut Teknologi Telkom Purwokerto
Keywords: Financial Management, Food Packaging, Online Marketing, Opak

Abstract

Salah satu produk olahan singkong yaitu berupa opak. Opak terbuat dari campuran singkong dan tepung tapioka ini dikembangkan oleh kelompok Industri Rumah Tangga (IRT) Rizki Berkah, Desa Karangdadap, Kecamatan Kalibagor, Banyumas, Jawa Tengah. Tujuan program pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pelatihan penggunaan mesin atau alat sealer (continuous sealer) untuk pengemasan produk opak, memberikan pelatihan strategi pemasaran yaitu promosi melalui situs jual beli online, dan memberikan pelatihan manajemen keuangan dengan membuat laporan keuangan hasil penjualan agar tertata dengan baik. Program pengabdian masyarakat ini telah dilaksanakan untuk mengatasi permasalahan tersebut dalam jangka waktu 6 bulan. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah metode ceramah, tanya jawab, dan diskusi. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu pertama, setelah mengikuti pelatihan bidang produksi maka mitra dapat menggunakan mesin atau alat sealer kemasan plastik dengan benar sehingga kemasan opak menjadi rapat, rapi, dan menarik. Kedua, setelah mengikuti pelatihan bidang pemasaran maka mitra dapat melakukan kegiatan jual beli secara online melalui situs jual beli Shopee. Ketiga, setelah mengikuti pelatihan bidang manajemen keuangan maka mitra dapat melakukan pencatatan keuangan usaha dengan terdokumentasi baik menggunakan aplikasi Buku Kas.

References

Argadahana. (2019). 7 Strategi Pemasaran Produk Makanan. Yogyakarta: PT Deneva.
Harsita, P. A. dan Amam. (2019). Analisis Sikap Konsumen Terhadap Produk Olahan Singkong. AGRISOCIONOMICS: Jurnal Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian. 3(1), 19-27.
Haryanti, D. M. (2019). Izin Produk Industri Rumah Tangga (P-IRT). Jakarta: TIM UKM Indonesia.
Hidayat, Y. dan Triharyanto, E. (2016). Peningkatan Daya Jual Aneka Produk Olahan Makanan Melalui Teknik Pengemasan Produk. Jurnal Kewirausahaan dan Bisnis. 19(10). 45-53.
Priharto, S. (2020). Laporan Keuangan. Jakarta: PT Cipta Piranti Sejahtera.
Riawati, N. dan D.K, Nurcahyaning. (2019). Peningkatan Produktivitas Usaha Keripik Singkong Melalui Pelatihan dan Pendampingan Teknologi Tepat Guna di Desa Sumber Anyar Kabupaten Bondowoso. Jurnal Ilmiah Pangabdhi. 5(1), 6-12.
Sugianto, N. dan Utama, F. P. (2021). E-Commerce Untuk Optimalisasi Pemasaran Produk di Era Digital Bagi Usaha Mikro Kelompok Tani Pangestu Rakyat Desa Barumanis Kabupaten Rejang Lebong. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. 27(1), 14-20.
Sukma, (2011). Usaha Kripik Singkong. http://repository.usu.ac.id/bitstream. Diakses pada tanggal 22 Oktober 2021.
Sunardi, N., Lesmana, R., Kartono, Rudy, dan Hasbiyah, W. (2020). Peran Manajemen Keuangan dan Digital Marketing dalam Upaya Peningkatan Omset Penjualan bagi UMKM Pasar Modern Intermoda BSD City Kota Tangerang Selatan di Tengah Pandemi Covid-19. Jurnal Abdi Masyarakat Humanis. 2(1), 1-27.
Sutanti, S. dan Mutiara, E. (2017). Industri Rumah Tangga Stick Wortel di Deli Serdang. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. 23(2), 256-260.
Published
2022-07-31
Section
Articles