Analisis Performansi Gateway Load Balancing Protocol (GLBP) pada Jaringan Lan untuk Layanan Video Streaming

Main Article Content

Bongga Arifwidodo
Osep Nurchoeri
Kukuh Nugroho

Abstract

Pertukaran informasi tidak hanya sebatas teks dan gambar saja, tetapi kebutuhan terhadap informasi yang bersifat real time juga sangatlah dibutuhkan salah satunya video streaming. Hal tersebut tidak terlepas dari kualitas jaringan, sehingga dibutuhkan suatu jaringan handal yang mampu meminimalisir terjadinya penumpukan data dan packet loss tinggi yang disebabkan karena adanya kegagalan link pada suatu jaringan. Untuk membuat jaringan yang handal pada penelitian ini mengimplementasikan protokol Gateway Load Balancing Protocol (GLBP). Protokol GLBP memiliki fitur load balancing yang merupakan prinsip penyeimbang beban paket yang akan dikirimkan dengan melalui router-router yang aktif. Sehingga apabila ada jalur yang terputus, diharapkan konektifitas data masih tetap terjaga dengan adanya jalur alternatif. Penelitian ini menggunakan layanan video streaming untuk mengetahui kinerja dari jaringan protokol GLBP. Parameter delay dari skenario 1, 2, dan 3 pada variasi 720p berturut-turut 2.60 ms, 2.60 ms, dan 2.75 ms. Pada variasi 1080p berturut-turut 1.68 ms, 1.68 ms, dan 1.76 ms. Hasil tersebut termasuk ke dalam kategori bagus menurut standar TIPHON ETSI TR 101 329. Parameter throughput dari skenario 1, 2, dan 3 pada variasi 720p berturut-turut 2.11 Mbps, 2.11 Mbps, dan 1.99 Mbps. Pada variasi 1080p berturut-turut 3.27Mbps, 3.27 ms, dan 3.10 Mbps. Parameter packet loss dari skenario 1, 2, dan 3 pada variasi 720p berturut-turut 0%, 0%, dan 10.57%. Pada variasi 1080p berturut-turut 0%, 0%, dan 10.19%. Hasil dari skenario 1, 2 pada kedua variasi resolusi termasuk kategori sangat bagus, sedangkan dari skenario 3 pada kedua variasi resolusi termasuk kategori sedang menurut standar TIPHON ETSI TR 101 329).

Article Details

How to Cite
Arifwidodo, B., Nurchoeri, O., & Nugroho, K. (2019). Analisis Performansi Gateway Load Balancing Protocol (GLBP) pada Jaringan Lan untuk Layanan Video Streaming. Journal of Telecommunication Electronics and Control Engineering (JTECE), 1(01), 11-22. https://doi.org/10.20895/jtece.v1i01.34
Section
Articles

References

[1] E. Kurniawan and A. Sani, "Analisis Kualitas Real Time Video Streaming terhaap Bandwidth jaringan yang tersedia," SINGUDA ENSIKOM, vol. 9, pp. 92-96, 2014.)
[2] H. F. Panjaitan, A. G. Permana and M. , "Analisis Performansi Jaringan pada Gateway Load Balancing Protocol (GLBP) dengan Berbagai Mekanisme Antrian," Jurnal Universitas Telkom, p. 8, 2009.
[3] R. E. Irwansyah, D. Munadi Ir., M.T. and R. Mayasari S.T.,M.T., "Implementasi dan Analisis Performansi GLBP (Gateway Load Balancing Protocol) pada Jaringan VLAN untuk Layanan VoIP"," e-Proceeding of Engineering, vol. 3, pp. 251-257, 2016.
[4] B. Otmen, S. and M. Abdurohman, "Analisis Gateway Load Balancing Protocol (GLBP) untuk layanan VoIP di Jaringan IMS," 2014
[5]S. A. Prabowo, B. Ramadhan, E. Sulistiowati and G. A. Wibowo, Panduan Dasar Jaringan Komputer Desa, A. Johandri, Ed., Pemalang, 2017.
[6] I.R. Rahadjeng and Ritapuspitasari, "Analisis Jaringan Local Area Network (LAN) pada PT. Mustika Ratu Tbk Jakarta Timur," PROSISKO, vol. 5, p. 53, 2018.).
[7] A. I. Dewi, R. R. M and I. Wahidah, "Analisis Kualitas Layanan Video Live Streaming pada Jaringan Lokal Universitas Telkom Quality of Service Analysis for Live Streaming Video Services on Telkom University Local Network," vol. 12, p. 210, 2014..
[8] K. Nugroho, Switch & Multilayer Switch, Bandung: Informatika Bandung, 2017, pp. 201-213.8